Make Your Own Sushi

Link

Rabu, 01 Oktober 2008

Chawan Musi







Bahan - Bahan :

* 3 butir telur
* 1/4 sdt garam
* 1/4 sdt gula
* 1 sendok makan kecap kikkoman
* Bumbu kaldu ayam secukupnya
* 200 gr daging ayam
* 10 ekor udang
* 2 bh jamur shitake, potong dua
* 1 ons kedelai

Cara Membuat :
  1. Kocok telur kemudian campurkan bersama dengan telur, garam, gula, kecap kikkoman dan kaldu ayam. Aduk hingga rata.
  2. Rebus daging ayam kemudian potong kecil.
  3. Letakkan daging ayam, udang, jamur shitake dan kedelai ke dalam mangkuk. Seluruuh bahan dapat dibagi 5 porsi
  4. Tutupi bahan tersebut dengan campuran telur yang sudah disiapkan.
  5. Kukus dengan panci yang telah dipanaskan.
  6. Kukus hingga matang dan warna telur berubah menjadi mengkilat.
  7. Sajikan
Sumber: http://www.resepmasakanku.com/resep-masakan/resep-masakan-jepang/resep-masakan-jepang-chawan-musi.html

Tidak ada komentar: